[vc_row][vc_column][vc_column_text]

Halo Buk-ibuk Pak-bapak semuanya!

[/vc_column_text][vc_column_text]

Udah sampai di pertengahan bulan Ramadan, gimana puasanya? Masih lancar kan ya? Atau udah ada yang bolong? Duh, semoga satu bulan ini bisa berpuasa tanpa hambatan hehe.

[/vc_column_text][vc_column_text]

Tahu ngga sih Buk-ibuk Pak-bapak, menjaga kesehatan di bulan suci Ramadan ini sangatlah perlu bagi kita yang menjalankan puasa. Nah untuk menjaga kesehatan tubuh ini ada banyak cara, salah satunya adalah dengan memperhatikan asupan makanan serta minuman yang kita konsumsi saat sahur dan berbuka puasa. Hal ini dimaksudkan agar tubuh tahan terhadap dehidrasi berlebih dan kekurangan nutrisi.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_single_image source=”external_link” alignment=”center” css_animation=”bounceIn” custom_src=”https://4.bp.blogspot.com/-mKTwZp0q0zU/WxC8Uppg0gI/AAAAAAAAC0s/3XzCaq_2PDkUDiRKWmQz6mux9XfZ6JfNwCLcBGAs/s640/lima-menu-buka-puasa-yang-menyehatkan-2.jpg”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Untuk menghindari dehidrasi atau kekurangan cairan, maka kita harus tetap menjaga kandungan cairan dalam tubuh. Meskipun sedang berpuasa, kita tetap harus minum setidaknya delapan gelas per hari dan menghindari minuman berkafein dan memiliki kadar gula tinggi.

[/vc_column_text][vc_column_text]

Selain tetap menjaga kadar cairan tubuh, nutrisi tubuh pun harus diperhatikan. Untuk itulah kita wajib memilih makanan dan minuman dengan nilai gizi tinggi. Makanan dan minuman apa sajakah yang cocok dijadikan menu buka puasa yang menyehatkan?

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_empty_space height=”15px”][vc_custom_heading text=”Lima Menu Buka Puasa yang Menyehatkan” font_container=”tag:h2|text_align:center|color:%2332d815″ google_fonts=”font_family:Dynalight%3Aregular|font_style:400%20regular%3A400%3Anormal” css_animation=”zoomIn”][vc_empty_space][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text css_animation=”right-to-left”]

Kurma

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/2″][vc_column_text]

Berbukalah dengan yang manis.

[/vc_column_text][vc_column_text]

Pernah dengar slogan ini? Ya, kita memang dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan manis terlebih dahulu sebelum menyantap hidangan berat, misalnya kurma. Rasulullah sendiri menganjurkan kita memakan kurma yang berjumlah ganjil, misalnya satu, tiga, atau lima.

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/2″][vc_single_image source=”external_link” alignment=”center” external_style=”vc_box_shadow_border” css_animation=”bounceIn” custom_src=”https://2.bp.blogspot.com/-3pXyVdXQuAc/WxC3Ge4v6wI/AAAAAAAAC0E/hmivd5DP1f0vl7JpgBlAvt5_axdqIbJWACLcBGAs/s640/kurma-menu-buka-puasa-yang-menyehatkan.jpg”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Mengapa kurma sangat dianjurkan sebagai makanan pembuka? Karena kandungan gula alaminya (glukosa, fruktosa, dan sukrosa) bisa lebih cepat dicerna oleh tubuh sehingga bisa mengembalikan stamina lebih cepat pula.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/2″][vc_single_image source=”external_link” alignment=”center” external_style=”vc_box_shadow_border” css_animation=”bounceIn” custom_src=”https://2.bp.blogspot.com/-iHyr6ii_hVg/WxC3HTcrsxI/AAAAAAAAC0I/3hwt7w-wvn8M_H9QV4ENH2Mdq2sduHEgACLcBGAs/s640/air-putih-menu-buka-puasa-yang-menyehatkan.jpg”][/vc_column][vc_column width=”1/2″][vc_column_text css_animation=”right-to-left”]

Air Putih

[/vc_column_text][vc_empty_space height=”15px”][vc_column_text]

Saat sedang berpuasa, biasanya tubuh kekurangan cairan sehingga bisa mengalami dehidrasi akut yang dapat menyebabkan sakit kepala, lelah, dan sulit untuk berkonsentrasi. Oleh karena itu sangat dianjurkan untuk langsung meminum air putih terlebih dahulu saat berbuka puasa, agar cairan dalam tubuh yang hilang kembali normal. Air putih juga lebih baik dibandingkan minuman dengan dengan kadar kafein dan gula tinggi, seperti softdrink, teh, atau kopi.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”2/3″][vc_empty_space height=”15px”][vc_column_text css_animation=”right-to-left”]

Buah-buahan Segar

[/vc_column_text][vc_empty_space height=”15px”][vc_column_text]

Selain kurma dan air putih, buah-buahan segar juga sangat baik untuk dikonsumsi saat berbuka puasa karena nutrisinya seperti vitamin, mineral, serat, dan kandungan gulanya yang tidak berlebihan. Adapun buah-buahan yang dianjurkan adalah apel, jeruk, pisang, pepaya, semangka, pepaya, dll. Sebaiknya minum air putih terlebih dahulu sebelum menyantap buah-buahan segar ya Buk-ibuk Pak-bapak!

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/3″][vc_single_image source=”external_link” alignment=”center” external_style=”vc_box_shadow_border” css_animation=”bounceIn” custom_src=”https://4.bp.blogspot.com/-g-b0BoNOYxI/WxC3IEk4WtI/AAAAAAAAC0M/w0v6g-y4AxEdWTFkmcwvFoN73u056VqkACLcBGAs/s640/buah-buahan-menu-buka-puasa-yang-menyehatkan.jpg”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/2″][vc_single_image source=”external_link” alignment=”center” external_style=”vc_box_shadow_border” css_animation=”bounceIn” custom_src=”https://1.bp.blogspot.com/-Zs-4FdhSYx0/WxC3JIJZP_I/AAAAAAAAC0Q/q_vtNhO95NY_gBXEcPBcnP34Tanh-b4IwCLcBGAs/s640/sayur-sayuran-menu-buka-puasa-yang-menyehatkan.jpg”][/vc_column][vc_column width=”1/2″][vc_column_text css_animation=”right-to-left”]

Sayur-sayuran Hijau

[/vc_column_text][vc_column_text]

Sayur-sayuran memegang peran yang tak kalah penting dalam menjaga dan memelihara kesehatan tubuh selama bulan Ramadhan. Nah, sayuran yang baik untuk dikonsumsi selama bulan puasa sayur-sayuran hijau karena tinggi nutrisi, seperti protein, mineral, vitamin, serat. Contohnya adalah sayur bayam, kangkung, brokoli, dan sayuran hijau lainnya.

[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column width=”1/2″][vc_column_text css_animation=”right-to-left”]

Ikan

[/vc_column_text][vc_column_text]

Tentu sudah tidak perlu diragukan lagi akan kandungan vitamin dan protein pada daging ikan. Ya, Ikan mengandung protein, omega 3, antioksidan, vitamin D, vitamin B2 dan sejumlah mineral lainnya yang bermanfaat bagi tubuh. Mengingat daging ikan kaya akan kandungan protein, maka tidak ada alasan lagi bagi kita tidak mengonsumsi daging ikan saat berbuka puasa.

[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/2″][vc_single_image source=”external_link” alignment=”center” external_style=”vc_box_shadow_border” css_animation=”bounceIn” custom_src=”https://1.bp.blogspot.com/-cbJ_INRbRvE/WxC3Kfh0OQI/AAAAAAAAC0U/D9lS-Xv1xuk6cv6Y6Dx2m8aDh1yYtwcPACLcBGAs/s640/ikan-menu-buka-puasa-yang-menyehatkan.jpg”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]

Itu dia lima menu buka puasa yang menyehatkan untuk membantu menjaga kesehatan tubuh saat sedang menjalani ibadah puasa. Kalau Buk-ibuk Pak-bapak sukanya berbuka puasa dengan apa? Kita sama-sama berbuka dengan menu buka puasa yang menyehatkan yuk!

[/vc_column_text][vc_column_text]Baca juga: [Pesona Ramadan 2018 pada Jajanan Kuliner Khas Bengkulu]

Baca juga: [Detox Day, Sehat dengan Yogurt dan Buah-buahan]

Baca juga: [Menu Piring Gizi Seimbang Bagi Anak Kosan]

Baca juga: [Nikmati Manisnya Kecap Bango][/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

DMCA.com Protection Status

Pin It on Pinterest