Kesel nggak sih saat berkaca dan ngeliat komedo bertengger di hidungmu? Selain terasa mengganggu karena membuat hidung terasa sedikit kasar dan gradakan, komedo juga membuat kita kurang pede bukan? Cara menghilangkan komedo secara alami.
Komedo memang menjadi salah satu masalah kulit wajah yang banyak dialami oleh perempuan, mulai dari remaja hingga dewasa. Komedo cukup mengganggu penampilan, bentuknya sangat kecil dan biasanya muncul di hidung. Komedo bisa muncul karena:
- Sebum alami kulit yang tak dibersihkan dengan benar
- Sel-sel kulit mati yang menumpuk
Yak, mencuci muka menjadi salah satu faktor munculnya komedo nih. Bila kurang bersih akan banyak komedo muncul. Munculnya komedo bisa membuat kita menjadi kurang pede, sehingga komedo harus segera dihilangkan.
Nah, gimana sih cara menghilangkan komedo? Apakah harus melewati prosedur yang ribet di dokter kulit? Yup, komedo bisa dihilangkan dengan cara facial. Namun ternyata kita juga bisa menghilangkan komedo dengan cara alami loh. Bagaimana cara menghilangkan komedo secara alami?
Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami
Bahan utama yang harus kita siapkan sebagai cara menghilangkan komedo secara alami adalah susu. Eits, bukan sembarang susu ya. Susu yang akan kita gunakan adalah susu murni atau raw milk, bukan susu produk yang biasa dijual di toko.
Raw milk mengandung asam laktat, yang dapat memecah sel kulit mati di permukaan kulit. Susu murni ini juga membersihkan sel kulit mati yang telah dipecah tersebut. Selain itu juga bisa membantu meregenerasi sel-sel kulit, sehingga akan muncul sel-sel kulit baru yang lebih sehat. Susu juga bisa mengurangi minyak berlebih dan komedo.
Masker Susu sebagai Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami
Masker Susu dan Madu cara menghilangkan komedo secara alami
Bahan pertama yang bisa kita padukan dengan susu murni untuk membasmi komedo adalah madu. Madu mengandung nutrisi-nutrisi baik untuk kulit kita. Madu mengandung antibakteri alami yang juga dapat membantu membuat kulit kita menjadi lebih sehat. Madu juga bisa digunakan untuk semua jenis kulit, baik kulit kering, berminyak, kombinasi, bahkan kulit sensitif sekalipun.
Untuk membuat masker susu dan madu sangat mudah. Cukup campurkan sedikit madu dan susu murni hingga agak mengental. Oleskan pada bagian wajah yang berkomedo. Tunggu sekitar sepuluh hingga lima belas menit, lalu gosok perlahan di wajah dan bilas hingga bersih. Masker susu dan madu akan membuat komedo lebih cepat kering loh.
Masker Susu dan Putih Telur
Kenapa putih telur? Karena putih telur memiliki daya rekat dan daya tarik alami untuk membantu menghilangkan komedo secara alami. Campurkan susu murni dan putih telur, lalu oleskan secara merata di bagian wajah yang berkomedo lalu tunggu hingga kering. Masker susu dan putih telur ini menjadi masker peel off, sehingga bisa dikelupas atau ditarik untuk menghilangkan komedo.
Masker Susu, Baking Soda, dan Lemon
Jenis masker ketiga yang bisa kita coba adalah masker susu, baking soda, dan lemon. Lemon mengandung vitamin C dan zat asam untuk membantu menghilangkan komedo. Baking soda juga memiliki banyak sekali manfaat untuk kulit kita. Ketiga bahan ini menjadi perpaduan yang pas untuk menghilangkan komedo secara alami.
Campurkan susu murni, baking soda, dan air lemon hingga membentuk pasta. Oleskan secara merata di bagian wajah yang berkomedo dan diamkan selama sekitar sepuluh menit. Lalu gosok-gosok di wajah secara lembut dan bilas.
Gampang banget kan caranya? Kalau favoritku sih masker susu dan madu karena selalu tersedia di rumah. Kalau teman-teman, gimana nih? Cobain tiga cara menghilangkan komedo ini juga ya! ^^
Trackbacks/Pingbacks